95 Pengusaha di Kecamatan Matraman Ikuti Sosialisasi OK OCE
Sebanyak 95 pengusaha dari berbagai bidang di Kecamatan Matraman, Jakarta Timur, mengikuti sosialisasi program kewirausahaan One Kecamatan One Centre Entrepreneur (OK OCE) di Aula Kantor Kecamatan Matraman, Rabu (29/11).
Harapan kami program ini dapat memberikan nilai tambah bagi pengusaha yang sudah ada dan menciptakan lapangan kerja baru
Sosialisasi diberikan Sudin Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Timur.
50 Warga Kembangan Ikut Pembinaan Kewirausahaan"Harapan kami program ini dapat memberikan nilai tambah bagi pengusaha yang sudah ada dan menciptakan lapangan kerja baru," ujar Achmad Salahudin, Camat Matraman, Rabu (29/11).
Kepala Sudin KUKMP Jakarta Timur, Samsu Rizal menambahkan, program ini diyakini dapat meningkatkan perekonomian di Jakarta Timur.
Sebab, melalui program ini ditargetkan akan tercipta 200 ribu wirausaha baru yang dipusatkan di tiap kecamatan. Dari 10 kecamatan ini sudah yang keenam kalinya sosialisasi dilakukan dan antusiasme
masyarakat cukup tinggi."Untuk pembinaan baru akan dianggarkan pada tahun 2018 nanti," tandasnya.