You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kerjasama DKI - LKPP Diharapkan Bantu UKM
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Kerja Sama DKI-LKPP Diharapkan Bantu UKM

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Sandiaga Uno menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-10 Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) bertajuk 'Sinergi Untuk Negeri' di kantor LKPP di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan.

Efektivitas bisa kita dorong, transparansi dan akuntabilitas

Pada kesempatan itu, Sandi berharap kerja sama antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dengan LKPP bisa ditingkatkan dengan orientasi efektifitas, tata kelola yang baik dan transparansi.

"Efektivitas bisa kita dorong, transparansi dan akuntabilitas. Tapi kita juga harus berpihak pada usaha-usaha yang selama ini belum merasakan pembangunan," katanya.

Pelaku UKM di Tanah Abang Disosialisasikan OK OCE

Sandi juga mengharapkan, kerja sama ini dapat memberikan kesempatan kepada pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) untuk ikut berpartisipasi dan menggerakan roda perekonomian serta menciptakan lapangan kerja.

"Yang ingin kita dorong yang betul-betul bagus di sektor-sektor tersebut. Ini PR buat kita," ungkapnya.

Di tempat yang sama, Kepala LKPP, Agus Prabowo mengatakan, Pemprov DKI Jakarta sudah memiliki wadah yang dikenal dengan e-katalog. Katalog tersebut telah memprioritaskan penyedia barang dan jasa untuk pemerintah daerah dari pengusaha lokal setempat.

"Jadi e-katalog lokal itu wadah untuk memasarkan usaha-usaha kecil. Peluangnya ada," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1081 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1055 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1034 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye931 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye923 personTiyo Surya Sakti