You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Satpol PP Jaktim Dapat Pinjaman Dua Perahu Karet
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Satpol PP Jaktim Dapat Pinjaman Dua Perahu Karet

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI meminjamkan dua perahu karet kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Timur.

Kita dipinjami dua perahu karet dari BPBD untuk tim SAR kita yang disiagakan di posko banjir di lobi kantor wali kota

Dua unit perahu karet tersebut saat ini disiagakan di posko banjir yang dibangun di areal gedung kantor wali kota setempat.

"Kita dipinjami dua perahu karet dari BPBD untuk tim SAR kita yang disiagakan di posko banjir di lobi kantor wali kota," ujar Hartono Abdullah, Kasatpol PP Jakarta Timur, Sabtu (16/12).

Kecamatan Cilincing Siapkan Posko Penanggulangan Banjir

Menurut Hartono, perahu karet berkapasitas lima orang tersebut dipinjamkan sejak dua hari lalu hingga musim hujan berakhir. Permohonan bantuan pinjam pakai dua unit perahu karet ini diajukan mengingat perahu karet milik tim SAR Satpol PP Jakarta Timur di 10 kecamatan berkondisi rusak berat.

"Sebenarnya di setiap kecamatan ada dua perahu karet yang biasa kita gunakan saat banjir. Tapi saat ini kondisinya rusak berat," jelasnya.

Sementara itu, Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana mengimbau seluruh warga agar meningkatkan kewaspadaan.

"Posko terpadu bencana kita siagakan di tiap kelurahan. Kita minta warga segera melapor jika terjadi sesuatu terkait bencana," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1278 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati