You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Wagub Resmikan Fasilitas Kesehatan dan Masjid di RSUD Budhi Asih
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Wagub Resmikan Fasilitas Kesehatan dan Masjid di RSUD Budhi Asih

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno meresmikan fasilitas kesehatan Cardiac Catheterization Laboratory (Cathlab) dan Neonatal Intensive Care Unit (NICU), serta Masjid Fathan Mubina di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Budhi Asih, Jl Dewi Sartika, Jakarta Timur.

seluruh jajaran di RSUD Budhi Asih harus memperbaiki diri agar ke depan bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat

Peresmian ini dilakukan bertepatan dengan peringatan HUT ke-29 RSUD Budhi Asih.

Dikatakan Sandi, RSUD Budhi Asih harus bisa melakukan review apa yang sudah dilakukan selama 29 tahun. Sehingga, pelayanan kesehatan yang lebih baik dapat diwujudkan.

Lansia Sakit Dirujuk ke RSUD Budhi Asih

"Selain bersyukur, seluruh jajaran di RSUD Budhi Asih harus memperbaiki diri agar ke depan bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujar Sandi, Jumat (5/1).

Menurutnya, keberadaan fasilitas NICU dan Palliative Care Unit (Picu) di RSUD Budhi Asih harus dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat. Terlebih, Dinas Kesehatan DKI Jakarta memiliki layanan untuk evakuasi secara cepat.

"Kita masih akan menambah fasilitas NICU dan Picu di fasilitas layanan kesehatan milik Pemprov DKI," terangnya.

Sandi menambahkan, layanan NICU dan Picu sudah masuk dalam program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Bahkan, dalam waktu dekat layanan ini akan masuk dalam jaminan kesehatan cakupan semesta atau universal health coverage (UHC).

"Sebentar lagi Kepala Dinas Kesehatan akan mengumumkan kapan kita bisa mendapatkan UHC tersebut. Sehingga, seluruh masyarakat Jakarta sudah terlindungi oleh layanan kesehatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24389 personTiyo Surya Sakti
  2. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2852 personDessy Suciati
  3. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye2197 personFolmer
  4. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1315 personFakhrizal Fakhri
  5. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1117 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik