You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anies Terima Serah Jabatan Ketua BKSP Jabodetabekjur
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Anies Terima Jabatan Sebagai Ketua BKSP Jabodetabekjur

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Senin (8/1), menerima serah terima jabatan sebagai Ketua Badan Kerjasama Pembangunan (BKSP) Jabodetabekjur (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Cianjur) periode 2017 - 2020 dari Gubernur Banten, Wahidin Halim di Pendopo Kantor Gubernur Banten, Serang.

Jakarta Insya Allah akan serius dalam mengelola BKSP dan memanfaatkan kerjasamanya.

"Jakarta Insya Allah akan serius dalam mengelola BKSP dan memanfaatkan kerjasamanya. Kita ingin pastikan agar profesionalisme, komunikasi berjalan dengan baik, kemitraan juga berjalan dengan baik dan kita semua sejajar," ujar Anies.

Pemprov DKI-BKSP Jabodetabekjur Bahas Infrastruktur Lintas Provinsi

BKSP Jabodetabekjur, dibentuk berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 13 Tahun 1976 tentang Pengembangan Wilayah Jabotabek. Dalam Inpres disebutkan pembentukan BKSP dalam rangka membina pola permukiman penduduk dan penyebaran kesempatan kerja lebih merata atas dasar kebijakan pemerintah, serta penyerasian perencanaan pengembangan wilayah Jabotabek.

Karena itu, Anies mengajak semua pihak terkait untuk membangun perspektif yang sama dalam mengemban amanat negara. Sehingga amanat tersebut bisa dituntaskan dengan baik.

"Dalam menjalankan amanat ini kami harap Kementerian Dalam Negeri selalu memberikan arahan. Kedua saya berharap dukungan dari bapak dan ibu yang hari ini memimpin baik di Jawa Barat, Banten, maupun di kabupaten kota yang menjadi anggota BKSP," ucapnya.

Anies juga mengapresiasi Gubernur Banten dan jajarannya yang sudah menunaikan kepemimpinan BKSP selama tiga tahun  dengan baik.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1488 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1280 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1247 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1125 personNurito
  5. Jakarta Raih Dua Medali Emas dari Cabor Drumband di PON XXI

    access_time16-09-2024 remove_red_eye871 personFolmer