You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Komisi B Apresiasi Kerja Tim Ketahanan Pangan DKI
.
photo doc - Beritajakarta.id

Komisi B Apresiasi Kinerja Tim Ketahanan Pangan DKI

Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menilai kinerja tim ketahanan pangan sudah sangat baik dalam menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok di Ibukota.

Yang terpenting saat ini kerja tim ketahanan pangan kita sudah bagus

"Yang terpenting saat ini kerja tim ketahanan pangan kita sudah bagus," ujar Syarifuddin, anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Rabu (10/1).

Wagub Pastikan Harga Pangan di Pasar Santa Stabil

Ia menuturkan, saat kunjungan kerja (kunker) ke Karawang, Jawa Barat, pihaknya mendapat informasi dari petani setempat jika beras hasil panen mereka telah dipesan PT Food  Station Tjipinang Jaya.

"Ternyata beras di sana sudah dikontrak Food Station semua. Di Jawa Tengah juga sudah. Bahkan sekarang merambah ke Sulawesi. Intinya stok pangan kita di Jakarta sebenarnya aman,"katanya.

Terpisah, anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta lainnya, Prabowo Soenirman meminta tim ketahanan pangan terus mengevaluasi kondisi stok pangan di Ibukota dan melaporkannya kepada Komisi B.

"Kita berharap rapat dengar pendapat terus dilakukan bersama kami," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4252 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1575 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik