Pemkot Jakpus Gelar Aksi Bersih di Kelurahan Karang Anyar
Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat kembali menggelar kegiatan aksi bersih-bersih di sepanjang Jalan Karang Anyar Raya, Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Sawah Besar. Sebanyak 80 meter kubik sampah berhasil dibersihkan petugas gabungan.
Sebanyak 80 meter kubik sampah tersebut langsung dibuang ke tempat pembuangan akhir
Kepala Seksi Pengendalian Kebersihan dan Pengelolaan Limbah B3, Sudin Lingkungan Hidup Jakarta Pusat Risart Seristian mengatakan, sebanyak 60 petugas dikerahkan dalam kegiatan ini. Selain itu ada delapan truk disiapkan untuk mengangkut sampah.
Pemkot Jakut akan Gelar Kerja Bakti Massal"Sebanyak 80 meter kubik sampah tersebut langsung dibuang ke tempat pembuangan akhir," ujarnya, Senin (15/1).
Pada pembersihan sampah ini, pihaknya juga menerjunkan dua unit alat berat seperti shovel loader dan road sweeper.
"Dua alat berat untuk mempermudah dan mempercepat pengangkutan sampah ke dalam truk,” tandasnya.