You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pasca Kebakaran Museum Bahari akan Dijaga Petugas Gabungan
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pasca Kebakaran, Museum Bahari Dijaga Petugas Gabungan

Pasca terjadinya kebakaran, Selasa (16/1), kawasan Museum Bahari di Jl Pasar Ikan, Penjaringan, Jakarta Utara, akan dijaga petugas gabungan. 

Untuk penjagaan hari ini, kami mengerahkan sebanyak 50 petugas gabungan


Wali Kota Jakarta Utara, Husein Murad mengatakan, penjagaan kawasan Museum Bahari dilakukan sebagai usaha untuk menjaga benda-benda koleksi agar tidak hilang atau dicuri.

Penjagaan akan dilakukan oleh petugas gabungan yang terdiri dari Satpol PP, petugas keamanan internal museum serta TNI/Polri.

Kebakaran di Museum Bahari Berhasil Dipadamkan Petugas Gulkarmat Jakut

"Untuk penjagaan hari ini, kami mengerahkan sebanyak 50 petugas gabungan," ujarnya, Selasa (16/1).  

Ia menambahkan, pengamanan dilakukan mulai hari ini hingga dengan tiga hari ke depan.

Kepala Museum Bahari, Husnison Nizar menambahkan, selain melakukan penjagaan, pihaknya juga akan menginventarisir bangunan dan koleksi yang rusak karena kebakaran.

"Setelah itu, barulah kita melakukan pembenahan bangunan dan koleksi yang rusak tersebut," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16233 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3444 personFakhrizal Fakhri
  3. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1528 personFakhrizal Fakhri
  4. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1489 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1232 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik