You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DPRKP Fokus Bangun Rumah DP Nol Rupiah di PIK
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dinas PRKP Fokus Bangun Rumah DP Nol Rupiah di Penggilingan

Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PRKP) DKI Jakarta akan memfokuskan pembangunan rumah DP nol rupiah pada tahun 2018 di kawasan Pusat Industri Kecil (PIK), Penggilingan, Cakung. Rencananya, ada sebanyak delapan tower hunian dibangun di lokasi tersebut.

2018 kita fokus ke satu lokasi. Tahun 2019 baru kita bangun besar-besaran

Kepala Dinas PRKP DKI Jakarta, Agustino Dharmawan mengatakan, pembangunan hunian DP nol rupiah di kawasan PIK ini akan menjadi bahan evaluasi dalam menyediakan hunian bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) di lokasi lain pada 2019 mendatang.

Anies Groundbreaking Pembangunan Rumah DP Nol Rupiah

"2018 kita fokus ke satu lokasi. Tahun 2019 baru kita bangun besar-besaran," ujar Agustino, Kamis (18/1).

Dijelaskan Agustino, tower yang dibangun nantinya tidak akan setinggi hunian DP nol rupiah, Kelapa Vilage, yang dibangun setinggi 20 lantai oleh PD Pembangunan Sarana Jaya di Jl Haji Naman, Pondok Kelapa. 

Direncanakan, setiap tower dibangun setinggi lima lantai dengan total hunian sekitar 400 unit.

"Yang akan kita bangun kemungkinan akan lebih cepat selesainya. Bisa saja lama pembangunan di bawah setahun," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4315 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1853 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1799 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1675 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1630 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik