You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wagub Canangkan Kelurahan Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Wagub Canangkan Kelurahan Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mencanangkan Kelurahan Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Taman Sawo, Kelurahan Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Kita ingin mewujudkan jaminan sosial ketenagakerjaan untuk seluruh warga Jakarta

Dikatakan Sandi, pencanangan ini merupakan wujud kerja sama dan kolaborasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. Diharapkan, seluruh warga Jakarta bisa terdaftar dan mendapat perlindungan sosial, khususnya jaminan sosial ketenagakerjaan.

"Kita ingin mewujudkan jaminan sosial ketenagakerjaan untuk seluruh warga Jakarta," ujar Sandi, Minggu (28/1).

50 Warga Pancoran Ikuti Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan

Dijelaskannya, kemiskinan bisa saja terjadi saat seorang pekerja mendapatkan kecelakaan kerja atau risiko di luar pekerjaan. Untuk itu, sebagai langkah antisipatif sangat diperlukan kepesertaan dalam Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.

"Melalui program jaminan sosial ketenagakerjaan dapat mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan," terangnya.

Sementara, Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan Wilayah DKI Jakarta, Ahmad Hafiz menyambut baik Pemprov DKI Jakarta yang membuka pintu seluas-luasnya dalam rangka mendukung percepatan perlindungan sosial ini. Pasalnya, masih ada sekitar 7,5 juta warga yang belum terdaftar program BPJS Ketenagakerjaan.

"Pak Gubernur dan Pak Wagub betul-betul memberikan pintu yang seluas-luasnya untuk mendorong kami mempercepat perlindungan itu," ungkapnya.

Hafiz menambahkan, BPJS Ketenagakerjaan sudah menyiapkan sejumlah kegiatan untuk mendukung percepatan program jaminan sosial ini.

"Adanya perlindungan sosial dapat membuat rakyat terbebas dari kemiskinan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4007 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik