You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Musrenbang Kelurahan di Jaksel Selesai Tepat Waktu
.
photo doc - Beritajakarta.id

Musrenbang Kelurahan di Jaksel Selesai Tepat Waktu

Pembahasan musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan di Jakarta Selatan sudah selesai digelar. Sesuai dengan target, seluruh kelurahan mampu menyelesaikan musrenbang tepat waktu.

Paling banyak usulan mengenai pembangunan fisik

Sekretaris Kota (Seko) Jakarta Selatan, Jayadi mengatakan, musrenbang tingkat kelurahan telah selesai sejak 11 Februari lalu. Tercatat ada 65 kelurahan yang menggelar musrenbang.

"Masing-masing kelurahan mengusulkan 100-140 kegiatan. Paling banyak usulan mengenai pembangunan fisik. Semua sudah selesai tepat waktu," ujarnya, Rabu (14/2).

Usulan Musrenbang Diminta Tak Hanya Berisi Kegiatan Fisik

Ia melanjutkan, untuk jadwal pelaksanaan musrenbang tingkat kecamatan masih akan dirapatkan terlebih dahulu. Di Jakarta Selatan sendiri terhitung ada sebanyak 10 kecamatan.

Ke-10 kecamatan tersebut terdiri dari Kecamatan Pasar Minggu, Tebet, Pancoran, Pesanggrahan, Kebayoran Baru, Kebayoran Lama, Cilandak, Mampang, dan Setiabudi.

"Sama seperti kelurahan, di tingkat kecamatan akan dilakukan secara bertahap. Kami baru akan rapatkan untuk menentukan jadwalnya," katanya.

Menurut Jayadi, kegiatan yang dibahas dalam musrenbang tingkat kecamatan ini merupakan hasil dari usulan rembuk RW sampai dengan musrenbang kelurahan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1123 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1091 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1057 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye985 personAldi Geri Lumban Tobing