You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Berharap Program OK OCE Mendongkrak Ekonomi dan Berkelanjutan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Program OK OCE Diyakini Mampu Tingkatkan Perekonomian Warga

Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meyakini program pelatihan OK OCE yang digelar di tiap kecamatan mampu meningkatkan perekonomian warga. Terlebih, banyak warga antusias dan berpatisipasi aktif dalam program tersebut.

Melihat antusiasnya warga, kita yakin program ini bisa menciptakan lapangan kerja baru yang berdampak terhadap peningkatan perekonomian

"Melihat antusiasnya warga, kita yakin program ini bisa menciptakan lapangan kerja baru yang berdampak terhadap peningkatan perekonomian," ujar Yusriah Dzinnun, Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Selasa (20/2).

Sandi: Antusias Warga Ikut OK OCE Tinggi

Menurutnya, untuk mensukseskan program ini, perlu ada pendampingan secara terus menerus kepada para peserta pelatihan OK OCE. Termasuk bantuan permodalan dan akses ke perbankan hingga warga benar-benar mandiri.

"Pelatihannya harus berkelanjutan. Setelah yang lama berjalan, latih lagi peserta yang baru tanpa meninggalkan pendampingan," tandasnya.

Seperti diketahui, hingga 15 Februari, peserta program pelatihan OK OCE mencapai 6.000 lebih atau meningkat cukup signifikan dari bulan sebelumnya  yang hanya berjumlah 4.000 peserta.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2213 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1259 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1067 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye984 personDessy Suciati