Tiga RT di Kampung Melayu Tergenang Luapan Kali Ciliwung
access_time Senin, 26 Februari 2018 09:31 WIB
remove_red_eye 1766
person Reporter : Nurito
person Editor : Rio Sandiputra
Akibat meluapnya Kali Ciliwung, permukiman tiga RT di RW 04 dan 05 Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur tergenang, Senin (26/2). Genangan setinggi sekitar 30 hingga 40 sentimeter ini terjadi mulai pukul 03.30.
Genangan yang terjadi disebabkan akibat meluapnya Kali Ciliwung
Rizky (28), seorang warga menuturkan, pada Minggu sore, pihak kelurahan yang diteruskan ke pengurus RT/RW sudah menginformasikan akan adanya banjir kiriman.
Museum di DKI Dilengkapi Mesin Pompa Air"Tadi air mulai naik sekitar pukul 03.30," katanya.
Lurah Kampung Melayu, Setiawan mengatakan, genangan terjadi di lingkungan RT 10 dan 11 RW 05 dan RT 13 RW 04 dengan ketinggian rata-rata sekitar 30 hingga 40 sentimeter. Hingga pukul 07.30, genangan belum terlihat surut.
"
Genangan yang terjadi disebabkan akibat meluapnya Kali Ciliwung ," ucapnya.Menurutnya, walau ada genangan namun sejauh ini belum ada warga yang mengungsi.