You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Disparbud Siap Gelar Program Grebek Museum
.
photo Oki Akbar - Beritajakarta.id

Disparbud akan Fasilitasi Warga Kunjungi Museum

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta akan memfasilitasi warga yang ingin berkunjung ke museum melalui program Grebek Museum.

Kita akan membantu warga dengan memberikan kemudahan-kemudahan dari pemerintah melalui program Grebek Museum

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta, Tinia Budiati mengatakan, program ini merupakan arahan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang menginginkan adanya kunjungan rutin warga ke-72 museum di Ibukota.

"Kita akan membantu warga dengan memberikan kemudahan-kemudahan dari pemerintah melalui program Grebek Museum," ujarnya di Balai Kota Jakarta DKI Jakarta, Kamis (1/3).

Disparbud Audit Sistem Keamanan Seluruh Gedung Museum

Ia menjelaskan, kemudahan yang dimaksud dengan menyediakan transportasi gratis setiap akhir pekan untuk mengangkut warga. Program ini ditargetkan bisa dimulai Mei mendatang dengan jadwal yang telah ditentukan.

"Misalnya, warga dari wilayah Senen akan berkunjung ke Setu Babakan, nanti kita siapkan kendaraan," jelasnya.

Menurut Tinia, jadwal kunjungan ke museum nantinya disebarluaskan lewat aplikasi dan situs resmi milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Dalam program tersebut, pihaknya akan menggandeng Dinas Perhubungan (Dishub) DKI untuk mempersiapkan rute dan armadanya.

"Kami berharap melalui program ini, museum di Jakarta dapat menjadi tempat interaksi dan menambah pengetahuan warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4045 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik