You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wagub Resmikan Jakarta Hotel School
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Wagub Resmikan Jakarta Hotel School

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno meresmikan Jakarta Hotel School (JHS) sekaligus memberikan kuliah umum kepada 45 siswa angkatan pertama.

Kita ingin lulusan JHS dapat langsung terserap kerja di bidang pariwisata

Dikatakan Sandi, JHS merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dengan dunia pendidikan kejuruan yang didukung pelaku usaha di sektor pariwisata.

"Kami memberikan total beasiswa senilai Rp 900 juta untuk 45 siswa angkatan pertama," ujar Sandi, di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Jumat (2/3).

DKI-Hokkaido Jajaki Kerja Sama di Sektor Pariwisata

Menurutnya, siswa angkatan pertama akan dididik selama tujuh bulan, meliputi satu bulan pelajaran di dalam kelas dan enam bulan praktek lapangan.

"Kita ingin lulusan JHS dapat langsung terserap kerja di bidang pariwisata," terangnya.

Sandi menambahkan, industri pariwisata saat ini tengah berkembang dan membutuhkan banyak tenaga profesional. Untuk itu, peluang ini perlu dimanfaatkan dengan menyinkronisasikan dunia pendidikan dengan industri pariwisata.

"Pemprov DKI berencana terus mengembangkan wisata berbasis nilai tambah di Jakarta. Sehingga, bisa menjadi bagian peningkatan kesejahteraan warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4481 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1344 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1286 personDessy Suciati
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1284 personFakhrizal Fakhri
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1244 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik