You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pemkot Jakbar Tertibkan Unggas di Pemukiman Warga
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar Tertibkan Unggas di Permukiman Warga

Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (Sudin KPKP) Jakarta Barat, menertibkan unggas di permukiman warga RT 02, 05 dan 07 RW 01, Kelurahan Jelambar Baru, Grogol Petamburan. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran flu burung. 

Ini menindaklanjuti pengaduan warga yang disampaikan lurah kepada kami

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Marsawitri Gumay mengatakan, dalam kegiatan yang melibatkan petugas PPSU kelurahan dan Satpol PP kecamatan ini, berhasil terjaring 198 unggas.  

DKI Gencarkan Sweeping Unggas

"Petugas juga membongkar 43 kandang unggas milik warga di tiga RT. Ini menindaklanjuti pengaduan warga yang disampaikan lurah kepada kami," ujar Marsawitri Gumay, Jumat (16/3).

Ia mengungkapkan,198 unggas yang terdari dari ayam dan burung merpati ini, ada yang dijual dan dikonsumsi oleh pemiliknya. 

"Kami akan memonitor dan mengawasi terus agar tidak muncul lagi kandang unggas di permukiman warga," tandasnya.  

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2491 personTiyo Surya Sakti
  2. Cuaca Hari ini Cerah Berawan Hingga Hujan Ringan

    access_time08-11-2024 remove_red_eye1434 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1218 personDessy Suciati
  4. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1006 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Berkomitmen Sediakan Hunian Layak dan Terjangkau

    access_time01-11-2024 remove_red_eye956 personFolmer