You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Siap Gelar UNBK Senin Pekan Depan Sopan Adrianto
.
photo doc - Beritajakarta.id

DKI Siap Gelar UNBK Pekan Depan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menggelar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun pelajaran 2017-2018 mulai Senin (2/4) pekan depan.

Kami siap. Segala sesuatunya telah kita siapkan agar UNBK tahun ini berjalan dengan baik

"Kami siap. Segala sesuatunya telah kita siapkan agar UNBK tahun ini berjalan dengan baik," ujar Sopan Adrianto, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta, Kamis (29/3).

Ia menyampaikan, UNBK akan dimulai di tingkat SMK mulai 2-5 April. Setelah itu UNBK akan dilanjutkan di tingkat SMA/MA pada 9-12 April. Sementara UNBK susulan tingkat SMK, SMA/MA digelar 17-18 April.

2.161 Sekolah di Ibukota Ditarget Gelar UNBK Tahun Ini

"Pengumuman hasil UN di satuan pendidikan masing-masing akan dilaksanakan Rabu, 2 Mei 2018," jelasnya.

Sopan melanjutkan, UNBK tingkat SMP/MTS akan digelar mulai dari 23-36 April. Untuk UNBK susulan sekolah tingkat tersebut diadakan pada 8-9 Mei.

"Pengumuman hasilnya akan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 23 Mei 2018," ungkapnya.

Menurut Sopan, hal yang berbeda dalam UNBK tahun ini, ujian juga akan digelar untuk sekolah Paket B dan Paket C. UNBK sekolah Paket C akan dilaksanakan pada 27-28 dan 29 April kemudian 27-28 dan 30 April.

"Untuk ujian Paket B akan kita laksanakan di akhir pekan juga di tanggal 4-5-6 Mei atau 4-5-7 Mei 2018," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Hari Ini Cerah Berawan Hingga Hujan Ringan

    access_time08-11-2024 remove_red_eye4215 personTiyo Surya Sakti
  2. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2591 personTiyo Surya Sakti
  3. Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Raih Rekor MURI

    access_time07-11-2024 remove_red_eye1002 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Legislator DPRD DKI Dukung Penyediaan Hunian Layak Terjangkau

    access_time05-11-2024 remove_red_eye969 personDessy Suciati
  5. 381 Pengawas TPS se-Kecamatan Cipayung Dikukuhkan

    access_time03-11-2024 remove_red_eye898 personTiyo Surya Sakti