You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Parkir di Lokasi Terlarang, 40 Sepeda Motor Digembosi
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Parkir di Lokasi Terlarang, 40 Sepeda Motor Digembosi

Sebanyak 40 sepeda motor yang kedapatan parkir di area terlarang di sepanjang Jl RE Martadinata, Gunung Sahari Raya dan Jl Mangga Dua Raya, Pademangan digembosi oleh petugas Sudin Perhubungan Jakarta Utara. 

Total personel tadi kita terjunkan 12 petugas. Kita akan terus tertibkan hingga mereka jera

Kepala Satuan Pelaksana Perhubungan Kecamatan Pademangan, Zulkifli Ma'bud mengatakan, tindakan pengembosan atau cabut pentil dilakukan petugas untuk memberikan efek jera kepada pemlik sepeda motor agar tidak parkir sembarangan.  

Petugas Gelar Operasi Bulan Tertib Trotoar di Jatinegara

"Total personel tadi kita terjunkan 12 petugas. Kita akan terus tertibkan hingga mereka jera," ujarnya, Kamis (29/3). 

Selain menertibkan parkir, lanjut Zulkifli, pihaknya juga melakukan tindakan terhadap 16 bajaj yang ngetem sembarangan dan memicu kemacetan. 

"Ada 10 bajaj yang kedapatan ngetem kita gembosi. Enam lainnya kita tilang karena tak ada surat-surat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3774 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1599 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye970 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye951 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye931 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik