You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Dorong RPJMD 2017-2022 Akomodir Peningkatan Partisipasi Warga
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dewan Dorong RPJMD 2017-2022 Akomodir Partisipasi Warga

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, mendorong Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait mencatatkan peningkatan partisipasi masyarakat dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2017-2022.

Anggaran peran serta masyarakat selama ini hanya sampai kelurahan. Kita minta dalam RPJMD 2017-2022 dicantumkan sampai tingkat RT

Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI, William Yani mengatakan, peningkatan perlu dilakukan mengingat belum optimalnya peran serta masyarakat di tingkat Rukun Tangga (RT).

Komisi A dan SKPD Matangkan RPJMD 2017-2022

"Anggaran peran serta masyarakat selama ini hanya sampai kelurahan. Kita minta dalam RPJMD 2017-2022 dicantumkan sampai tingkat RT," ujarnya, Kamis (5/4).

Hal senada diutarakan anggota Komisi A, Tubagus Arief. Menurut dia, kader PKK, Jumantik dan Karang Taruna di tingkat kelurahan perlu mendapat anggaran yang memadai untuk lebih meningkatkan peran serta dalam membangun wilayahnya.  

"Jadi bukan operasional saja. Mereka diharapkan dapat meningkatkan KPI (Key Performance Indicator). Tentu ini harus dipacu dengan anggaran yang memadai," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1463 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1275 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1069 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1008 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye981 personDessy Suciati