You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sandi Ingin Kadin Terus Bersinergi dengan Pemprov DKI
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Sandi Ingin Kadin Terus Bersinergi dengan Pemprov DKI

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menginginkan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) bisa terus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Kadin harus betul-betul menjadi mitra

Sandi mengatakan, sinergisitas tersebut diperlukan utamanya untuk meningkatkan perekonomian dan menciptakan lapangan kerja.

"Sinergi itu harus. Sebab, jika ingin membangun Jakarta dan ekonomi kita lebih besar, kita tidak bisa bekerja sendiri-sendiri," ujar Sandi, saat mernjadi pembicara utama Rapat Pimpinan Provinsi (Rapimprov) V Kadin Tahun 2018, di salah satu hotel di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (26/4).

Wagub Ingin Kemitraan dengan Kadin Diperkuat

Dalam kegiatan yang mengangkat tema "Meningkatkan Sinergitas KADIN dan Pemerintah Dalam Mendorong Pertumbuhan Ekonomi yang Berkeadilan dan Berdaya Saing" tersebut, Sandi menyampaikan, Gerakan OK OCE saat ini sudah berjalan di 44 kecamatan se-DKI Jakarta.

"Kita butuh mentor-mentor dari Kadin untuk melatih dan memberikan pendampingan bagi peserta OK OCE. Selain itu, mereka juga bisa diajak untuk bergabung dengan Kadin," terangnya.

Sandi berpesan, Rapimprov ini harus bisa melahirkan ide-ide maupun gagasan yang berorientasi pada good corporate governance (GCG).

"Kadin harus betul-betul menjadi mitra. Itu yang kita harapkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Lebaran Betawi di Agro Cilangkap Berlangsung Meriah

    access_time04-05-2024 remove_red_eye4507 personNurito
  2. Gerimis Diprediksi Basahi Sebagian Jakarta

    access_time04-05-2024 remove_red_eye2837 personAnita Karyati
  3. DKI Antisipasi Turunnya Kualitas Udara Jelang Kemarau

    access_time07-05-2024 remove_red_eye2799 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Pulau Untung Jawa Diedukasi Pengelolaan Sampah

    access_time04-05-2024 remove_red_eye2705 personAnita Karyati
  5. Heru Berharap Semangat Paskah Jadi Motivasi untuk Bersinergi

    access_time04-05-2024 remove_red_eye2652 personBudhi Firmansyah Surapati