You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin PE Jakbar Perbaiki 5.065 Lampu PJU Padam
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

5.065 Lampu PJU Rusak di Jakbar Sudah Diperbaiki

Sejak Januari hingga 24 April, Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Barat tercatat sudah memperbaiki 5.065 lampu penerangan jalan umum (PJU) rusak yang tersebar di delapan kecamatan. 

Pengaduan yang telah ditangani secara tuntas sebanyak 5.065 laporan atau sekitar 99,82 persen.

Kepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Barat, Ery Ghazali mengatakan, pengaduan warga terkait lampu PJU padam dari delapan kecamatan sejak Januari hingga 24 April, sebanyak 5.074 laporan. 

Sudin PE Jakbar Tindaklanjuti 900 Pengaduan Pemadaman PJU Setiap Bulan

"Pengaduan yang telah ditangani secara tuntas sebanyak 5.065 laporan atau sekitar 99,82 persen. Sisanya, masih ditindaklanjuti oleh petugas di lapangan," ujarnya, Sabtu (28/4).

Ia mengungkapkan, perbaikan ribuan lampu PJU padam berdasarkan jenis kerusakan didominasi persoalan gangguan jaringan sebanyak 4.859 laporan atau sekitar 95,76 persen. 

"Selebihnya disebabkan kerusakan komponen sebanyak 206 laporan atau sekitar 4,06 persen," jelasnya.

Ery menambahkan, warga yang hendak melaporkan lampu PJU padam dapat menghubungi Posko Sudin PE Jakarta Barat. 

"Petugas juga secara rutin melakukan pengecekan lampu PJU di sejumlah ruas jalan protokol dan arteri," pungkasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3668 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1072 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye921 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye912 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye895 personNurito