You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin KUKMP Jakut Usulkan 14 Loksem Baru
.
photo doc - Beritajakarta.id

Sudin KUKMP Jakut Usulkan 14 Loksem Baru

Suku Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Utara, tahun ini mengusulkan 14 lokasi di Jakarta Utara menjadi lokasi sementara (loksem).

Kalau dijadikan loksem kita bisa tata agar lebih rapi dan tertib. Makanya tahun ini kita usulkan

Kepala Suku Dinas KUMKMP Jakarta Utara, Arfian mengatakan, lokasi yang diusulkan tersebut saat ini sudah digunakan untuk usaha, karena itu pihaknya akan membuat lokasi tersebut lebih tertata. 

Renovasi Dua Loksem di Jakpus Dimulai Mei

"Kalau dijadikan loksem kita bisa tata agar lebih rapi dan tertib. Makanya tahun ini kita usulkan," katanya, Jumat (4/5).

Menurut Alfian, lokasi-lokasi yang diusulkan menjadi Loksem itu sudah dilakukan peninjauan oleh tim penataan dari instansi terkait. Peninjauan juga menilai kelayakan lokasi berdagang dan potensi dampak kemacetan yang ditimbulkan.

Lokasi yang diusulkan menjadi loksem di antaranya di Jl Lodan Raya, di Jl Ketel, Jl Sunter Karya Utara, Jl PLTU, Pasar Pagi dan di sekitar Masjid Al Husna Jl Enim Raya. Di setiap lokasi yang diajukan sebagai loksem rata-rata ada sekitar 30 pedagang yang sebagian besar di antaranya merupakan pedagang makanan dan minuman.

"Sebelum ini sudah ada 13 loksem. Kalau 14 lokasi baru ini disetujui totalnya kita akan miliki 27 loksem," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1463 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1277 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1069 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1008 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye982 personDessy Suciati