PT PJA akan Bagikan 37,78 Persen Dividen Pada Pemegang Saham
access_time Senin, 21 Mei 2018 13:18 WIB
remove_red_eye 2307
person Reporter : Wuri Setyaningsih
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol (PJA), C Paul Tehusijarana mengatakan pihaknya akan membagikan dividen sebesar 37,78 persen dari total laba bersih perseroan pada pemegang saham atau pemilik entitas induk buku 2017. Dividen yang dibagikan tersebut senilai Rp 83.199.999.896.
Kami akan membagikan di viden sebesar 37,78 persen. Dari pembagian ini, laba yang ditahan sebesar 62,22 persen atau setara dengan Rp 137,2 miliar dari total laba
Sedangkan besaran dividen yang dibagikan setara dengan Rp 52 per lembar saham perseroan yang rencana pembagiannya telah disetujui oleh para pemegang saham.
“Kami akan membagikan dividen sebesar 37,78 persen. Dari pembagian ini, laba yang ditahan sebesar 62,22 persen atau setara dengan Rp 137,2 miliar dari total laba,” ujarnya, Senin (21/5).
Ancol dan LIPI Gelar Peringatan Hari Terumbu KarangDijelaskan Paul, laba ini telah termasuk cadangan umum sebesar satu persen atau senilai Rp 2,2 miliar.
Pada tahun 2018, ia berharap pertumbuhan revenue atau uang tunai di top line bisa mencapai 10 persen dengan perolehan bottom line atau laba bersih di kisaran 24-25 persen.
“Target revenue di tahun 2018 ini mencapai 10 persen untuk top line dan 24-25 persen untuk bottom line,” tandasnya.