You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin KPKP Jaksel Cek Keamanan Pangan di Lima Pasar
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Keamanan Pangan Lima Pasar di Jaksel Diperiksa

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan,dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan hari ini melakukan pengawasan keamanan pangan di lima pasar di wilayahnya.

Tujuannya untuk mewujudkan pangan yang aman dan bebas dari bahan berbahaya

Kegiatan tersebut dilakukan untuk memastikan bahan makanan yang dikonsumsi masyarakat aman dari zat berbahaya.

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Selatan, Wachyuni mengatakan,  pengawasan keamanan pangan ini melibatkan beberapa instansi seperti Suku Dinas Kesehatan, Suku Dinas KUKMP, Satpol PP, BPOM dan kepolisian.

Keamanan Pangan Lima Pasar di Jaksel Diperiksa

"Tujuannya untuk mewujudkan pangan yang aman dan bebas dari bahan berbahaya seperti formalin, boraks, rodhamin dan lainnya," ujarnya,  Rabu (6/6).

Ia menyebutkan, kelima pasar yang diperiksa hari ini terdiri dari Pasar Cipete Utara, Pasar Cipete Selatan, Pasar Pondok Labu, Pasar Mede dan satu pasar modern di Cilandak Town Square. Adapun pun bahan pangan yang diperiksa meliputi produk pertanian, peternakan dan perikanan.

Menurut Wachyuni, pada tahun ini pengawasan pangan dilakukan di 29 titik dengan rincian 22 titik pasar tradisional, enam pasar modern dan satu lokasi binaan (lokbin).

"Dalam satu tahun, setiap pasar dilakukan pemeriksaan lima kali. Jika lima kali berturut-turut tidak ditemukan zat berbahaya, maka akan diberi sertifikat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1976 personFakhrizal Fakhri
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1603 personFakhrizal Fakhri
  3. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1411 personFakhrizal Fakhri
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1160 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1109 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik