You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 TP PKK Jaksel Berikan Santunan Kepada 330 Anak Yatim Piatu
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

TP PKK Jaksel Santuni 330 Anak Yatim Piatu

Tim Penggerak (TP) PKK bersama Dharma Wanita Persatuan Jakarta Selatan, memberikan santunan kepada 330 anak yatim piatu di Masjid Darul Jannah yang berada di areal kantor wali kota setempat.

Umat Islam yang sering santuni anak-anak yatim akan diberikan Allah tempat di surga

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi memberikan apresiasi kepada TP PKK Jakarta Selatan yang berinisiatif mengumpulkan dan memuliakan anak yatim piatu dengan memberikan santunan di bulan suci Ramadan.

"Umat Islam yang sering santuni anak-anak yatim akan diberikan Allah tempat di surga dan juga dijauhkan dari sifat iri, dengki, dan sombong," ujarnya, Rabu (6/6).

IKD DPRD DKI Santuni 200 Anak Yatim Piatu

Apresiasi juga diberikan Ketua TP PKK DKI Jakarta, Fery Farhati. Santunan ini diharapkan bisa meringankan beban keluarga yang membutuhkan bantuan menjelang Hari Raya Idul Fitri.

"Jelang Lebaran itu kebutuhan banyak. Semoga bisa meringankan beban keluarga," katanya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Jakarta Selatan, Witri Yeny Arifin merinci, 330 anak yang diberikan santunan terdiri dari 289 anak yatim piatu dari 10 kecamatan di Jakarta Selatan dan 41 orang yatim dari lingkungan Dharma Wanita Persatuan Jakarta Selatan.

"Kegiatan ini bertujuan meningkatkan rasa kepedulian kita," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye834 personAnita Karyati
  2. Warga dan Pimpinan OPD Hadiri Open House Bersama Gubernur Pramono

    access_time31-03-2025 remove_red_eye669 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Hari Lebaran, 26.581 Pemudik Tinggalkan Jakarta dari Stasiun Pasar Senen

    access_time31-03-2025 remove_red_eye667 personDessy Suciati
  4. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye665 personFolmer
  5. Ancol Disambangi 150.000 Wisatawan Hingga Lebaran Hari Ketiga

    access_time02-04-2025 remove_red_eye637 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik