You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudinparbud Jakpus Gelar Lomba Tari
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Sudinparbud Jakpus Gelar Lomba Tari

Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Sudinparbud) Jakarta Pusat menggelar lomba tari sekaligus pagelaran seni budaya, di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Selasa (3/7). Para peserta merupakan binaan di ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) dan rumah susun (Rusun).

Hari ini khusus lomba tari

"Selain mencari dan menyalurkan bakat, ajang ini juga bertujuan melestarikan budaya nusantara," ujar Mangara Pardede, Wali Kota Jakarta Pusat, saat membuka kegiatan tersebut.

Harapan kami, para pembimbing dari Sudin Pariwisata dan Kebudayaan serta pengurus RPTRA terus berinovasi demi efektivitas dan kreatifitas seni budaya baik di RPTRA maupun di Rusun.

Hiburan Rakyat Digelar di Pulau Pramuka

"Jika ada yang berbakat harus dibimbing lebih dan diarahkan ke pusat pelatihan seni agar dilatih dan dikembangkan bakatnya secara lebih profesional," harapnya.

Sementara itu, Kapala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Jakarta Pusat, Sonti Pangaribuan menjelaskan, ajang lomba tari diikuti sebanyak 400 peserta berbagai tarian tradisional Betawi dan nusantara. Pemenang akan mendapatkan trofi dan piagam.

"Hari ini khusus lomba tari," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4258 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1585 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1562 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik