You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ketua DPRD Minta Pemprov Kendalikan Tongkorongan di Bundaran HI
.
photo Oki Akbar - Beritajakarta.id

Ketua DPRD Minta Bundaran HI Disterilkan dari Parkir Liar

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) mensterilkan kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI) dari kendaraan parkir liar saat malam hari.

Itu kalau di atas pukul 21.00 banyak sekali orang nongkrong dan parkir motor sembarangan

"Itu kalau di atas pukul 21.00 banyak sekali orang nongkrong dan parkir motor sembarangan," ujarnya, Rabu (11/7).

Pria yang akrab disapa Pras ini mengaku khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan jika parkir liar di lokasi tidak ditertibkan. Mengingat sepeda motor yang dibawa warga ke kawasan tersebut kerap diparkirkan di seputar bahu jalan Bundaran HI.

DPRD-SKPD Rapat Koordinasi Persiapan Asian Games

"Mereka parkir persis di sisi bundaran. Kalau motornya sampai tertabrak nanti jadi masalah baru," katanya.

Menurut Pras, keberadaan parkir liar di Bundaran HI sudah sepantasnya ditertibkan. Terlebih Ibukota dalam waktu dekat akan menjadi tuan rumah Asian Games.

"Pemprov harus mempersiapkan ketertiban, keindahan dan kebersihan dengan sebaik-baiknya. Hal-hal seperti ini kita harus sama-sama mengkoreksi," ucapnya.

Menanggapi hal ini, Wakil Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko menyatakan akan secepatnya menindaklanjuti rekomendasi dari Ketua DPRD ini. Salah satu upaya yang dilakukan dengan berkoordinasi bersama kepolisian untuk menertibkan parkir liar di lokasi.

"Kita akan gandeng kepolisian untuk melaksanakan penindakan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13972 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1419 personNurito
  3. Atasi Banjir, Gubernur Pramono Instruksikan Pembukaan Pintu Air

    access_time04-03-2025 remove_red_eye1048 personDessy Suciati
  4. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye985 personAnita Karyati
  5. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye833 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik