You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 PPSU Kelurahan Pondok Labu Perbaiki Trotoar di Jalan Pinang
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Trotoar di Jl Pinang Raya Pondok Labu Diperbaiki

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan memperbaiki trotoar di Jalan Pinang Raya yang telah berkondisi rusak.

Itu sudah lama rusak dan banyak dilintasi warga

Lurah Pondok Labu, Siti Fauziah mengatakan, perbaikan trotoar di lokasi dilakukan sejak akhir pekan lalu dan ditargetkan rampung pada pekan ini. Dalam kegiatan tersebut, pihaknya mengerahkan 10 petugas PPSU.

"Itu sudah lama rusak dan banyak dilintasi warga. Makanya kami inisisatif untuk memperbaiki," ujarnya, Selasa (31/7).

650 Petugas PPSU Mengecat Trotoar Jalan di Kawasan Monas

Ia menuturkan, perbaikan ini tidak berkaitan langsung dengan Asian Games. Karena wilayahnya tidak dilintasi Pawai Api Obor (Torch Relay) yang akan digelar pada 15 Agustus mendatang.

"Tapi memang kami memperbaiki yang rusak ringan. Kalau yang berat dikerjakan Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan," katanya.

Kendati demikian, Siti memastikan pihaknya ikut berpartisipasi untuk memeriahkan Asian Games dengan melukis mural di beberapa titik. Di antaranya Jalan Margsatwa, Jalan Melati, Jalan Cemara dan Jalan Swadaya.

"Kami ubah tembok yang kusam menjadi lebih menarik dengan mural bertema Asian Games," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik