You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengecatan Kanstin dan Median Jl RE Martadinata Capai 90 Persen
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Kelurahan Pademangan Barat Terus Bersolek Sambut Asian Games

Kelurahan Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan, Jakarta terus berbenah untuk menyambut Asian Games 2018. Salah satunya dengan melakukan pengecatan kanstin dan median jalan.

Setiap hari kita terjunkan lima petugas PPSU. Kita targetkan dua hari ke depan selesai

Pengecatan kanstin dan median jalan di Jl RE Martadinata, yang dilakukan sejak pekan lalu, kini progresnya sudah mencapai 90 persen. 

650 Petugas PPSU Mengecat Trotoar Jalan di Kawasan Monas

Lurah Pademangan Barat, Dini Paramitha Sapaty mengatakan, pengecatan kanstin dan median jalan sepanjang 1,5 kilometer ini ditargetkan rampung, Kamis (2/8) lusa.

"Setiap hari kita terjunkan lima petugas PPSU. Kita targetkan dua hari ke depan selesai. Pengecatan sebagai rangkaian persiapan menyambut Asian Games," katanya, Selasa (31/7).

Dijelaskan Dini, selain bagian kanstin pihaknya juga sudah melakukan pengecatan dinding, JPO, dan menggambar ikon serta logo Asian Games 2018 di sejumlah titik Jl RE Martadinata. 

"Ini untuk mempercantik kawasan, sehingga layak menyambut tamu-tamu internasional," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1097 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1072 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye962 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye948 personAldi Geri Lumban Tobing