You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anies Resmikan Kampung Tematik Sketsa di Penjaringan
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Anies Resmikan Kampung Tematik Sketsa di Penjaringan

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meresmikan Kampung Tematik Sketsa di Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Hargai semuanya sesederhana apa pun idenya 

Anies mengatakan, 18 hari lagi penyelenggaraan Asian Games XVIII dimulai. Maka itu, waktu yang masih ada perlu dioptimalkan untuk memberikan dukungan dalam menyemarakkan Asian Games.

"Mudah-mudahan nanti lebih banyak lagi (kampung tematik -red)," ujarnya usai menyaksikan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Pemprov DKI Jakarta dengan PT Propan Raya terkait Penataan Kampung Tematik Sketsa dalam rangka Menyambut Asian Games XVIII, di Tugu Titik Awal Pembangunan Pantura Jakarta, kawasan Galangan VOC, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (31/7).

Anies-Sandi Tinjau Kawasan di Sekitar Wisma Atlet

Dirinya, sambung Anies, merasa bersyukur dengan adanya kolaborasi nyata antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat dalam pembangunan di Jakarta.

"Pelukis di kampung tematik ini bukan hanya petugas PPSU dan warga setempat. Tapi, juga melibatkan seniman mural yang dipimpin Jhon Martono dari ITB," terangnya.

Anies meminta, aparatur di Pemprov DKI untuk menyambut baik dan memfasilitasi setiap ada inisiatif dari warga maupun dunia usaha untuk membuat Jakarta menjadi lebih indah

"Hargai semuanya sesederhana apa pun idenya selama sesuai aturan," ungkapnya.

Pada kesempatan itu, Anies bersama para seniman juga langsung mengoreskan karyanya untuk ikut memberi warna di kampung tematik.

"Kita harus menempatkan Jakarta sebagai kanvas dimana warga diundang untuk ikut memberikan warna. Kita ingin warga ikut memberikan nuansa semangat menyambut Asian Games," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2261 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1264 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1221 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1074 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye997 personDessy Suciati