Pemkot Jakbar akan Tambah Sarana Perpustakaan
Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat berkomitmen untuk terus menambah sarana perpustakaan dan pojok baca guna menumbuhkan minat baca di kalangan masyarakat, pelajar dan mahasiswa.
Kami berkomitmen untuk terus menambah sarana perpustakaan di kantor pemerintahan, puskesmas, pusat perbelanjaan dan rumah sakit
Hal ini diutarakan Wakil Wali Kota Jakarta Barat, M Zen, saat membuka lomba peringatan Hari Anak Jakarta Membaca (Hanjaba) di kantor Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Barat, Rabu (1/8).
Training Motivasional Guru Meriahkan Hanjaba di JakutDikatakan M Zen, pihaknya akan memfasilitasi dan mengerahkan satuan maupun unit perangkat kerja guna membantu Sudin Perpustakaan dan Kearsipan menyiapkan sarana perpustakaan.
"
Kami berkomitmen untuk terus menambah sarana perpustakaan di kantor pemerintahan, puskesmas, pusat perbelanjaan dan rumah sakit , agar warga mudah mengakses informasi sekaligus menumbuhkan minat baca," tuturnya.Kasudin Perpustakaan dan Kearsipan Jakarta Barat, Tri Wahyuningdiah menjelaskan, saat ini total ada 162 pojok baca yang telah beroperasi selain 52 perpustakaan RPTRA dan sekolah di Jakarta Barat.
"Dalam waktu dekat, fasilitas perpustakaan juga akan tersedia di RSUD Cengkareng. Kami juga bekerja sama dengan pengelola pusat perbelanjaan untuk menyediakan ruang perpustakaan," tandasnya.