You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakbar Kembali Gelar Tambora Run 5K
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Tambora Run 5K Kembali Digelar

Lomba lari Tambora Run 5K kembali digelar, Minggu (12/8). Kegiatan yang digelar untuk kali kedua ini dibuka Wakil Wali Kota Jakarta Barat, M Zein di RPTRA Kalijodo. 

Melalui kegiatan ini, warga Jakarta Barat siap menyambut Asian Games 2018

Dalam sambutannya, M Zein mengatakan, kegiatan ini digelar dalam rangka menyambut HUT ke- 73 RI dan Asian Games 2018. 

Warga Antusias Ikut Tambora Run 5 K

"Lomba lari ini telah digelar untuk kedua kalinya dan menjadi agenda rutin  yang melibatkan ribuan warga dari 11 kelurahan se-Kecamatan Tambora. Melalui kegiatan ini, warga Jakarta Barat siap menyambut Asian Games 2018," ujar M Zen.  

Camat Tambora, Djaharudin menjelaskan, lomba lari diikuti sebanyak 2.500 peserta serta disaksikan sekitar 5.000 penonton. 

"Peserta yang boleh mengikuti lomba lari ini berdomisili di Kecamatan Tambora. Rute dimulai dari depan RPTRA Kalijodo menuju Mall Season City," jelasnya. 

Untuk memeriahkan lomba,lanjut Djaharudin, pihaknya juga menggelar pentas seni dan bazar kuliner di lokasi finish.

"Kami menggelar acara tari, pencak silat dan pagelaran budaya Betawi menyambut pelari yang tiba di garis finish," tandasnya. 

Dalam lomba ini, tampil sebagai pemenang untuk kategori pelajar putra yakni Billy Nansel, Dava Raiha, Nurdin, Nermawan Adi Saputra, 

Sedangkan peraih juara kategori pelajar putri diraih Dewi Marcella, Fransiska, Fellycia, Dela Apriyani. 

Adapun para emenang juara I hingga Harapan I pada lomba ini mendapatkan penghargaan dan uang pembinaan sebesar Rp 1,5 juta hingga Rp 750 ribu. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4314 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1852 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1798 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1666 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1629 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik