You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Tim Bulutangkis DKI Juara 1 di The Asia Junior Sports Exchange
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

Tim Bulutangkis DKI Juara 1 di The Asia Junior Sports Exchange

Tim bulutangkis DKI Jakarta berhasil menyabet gelar Juara 1 dalam kompetisi The Asia Junior Sports Exchange di Tokyo, Jepang.

Kita sukses mempertahankan gelar juara yang diperoleh tahun lalu

Secera keseluruhan line up tim bulutangkis DKI Jakarta yakni, Abi Safin Karami (tunggal putra); Stephanie Wijaya (tunggal putri); Muhammad Ridhwanul Ulum dan Stephanie Wijaya (ganda campuran); Siti Sarah Azzahra dan Irgi Aprilla Hizkia (ganda putri); serta Hendrawan dan Abi Safin Karami (ganda putra).

Ketua Tim Delegasi yang juga menjabat Kepala Bagian Acara Biro KDH dan KLN DKI Jakarta, Sumartono mengatakan, pada partai final, Jakarta mengalahkan tim beregu dari Kuala Lumpur dengan skor 3-2.

Atlet Muda DKI akan Berlaga di The Asia Junior Sports Exchange Games

"Pencapaian ini membuat kita sukses mempertahankan gelar juara yang diperoleh tahun lalu," ujarnya, melalui pesan elektronik langsung dari Tokyo, Senin (27/8) waktu setempat.

Sumartono menjelaskan, sebelum berlaga di partai puncak, tim asal DKI Jakarta berhasil mengalahkan tim bulutangkis dari Yangon, Iwate, dan Seoul masing-masing dengan kemenangan telak 5-0.

"Prestasi ini sangat menggembirakan. Terlebih, atlet difabel kita kita juga meraih Juara Ketiga di Para Badminton Women melalu Mailani Qulbi Syafa'ul," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3661 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1062 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye907 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye906 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye874 personNurito