Saluran Air di Jalan Letjen Suprapto Dinormalisasi
Saluran air di sisi kiri Jalan Letjen Suprapto, Kelurahan Cempaka Baru, Kemayoran, dinormalisasi petugas Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Pusat.
Kita buat saluran baru menggunakan u-ditch dan tutup beton
"Kita buat saluran baru menggunakan u-ditch dan tutup beton, sehingga mampu menahan beban jalan dan menampung lebih banyak volume air," ujar Fajar, Kepala Seksi Pembangunan Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Pusat, Kamis (30/8).
Menurutnya, untuk perbaikan saluran pihaknya mengerahkan 10 satgas dibantu satu unit mini eskavator untuk mengeruk dan menghancurkan penutup beton yang dibuat oleh warga.
Saluran Air Jalan KH Mas Mansyur DikerukPanjang saluran yang dinormalisasi sepanjang 350 meter, dengan kedalaman 120 sentimeter dan lebar 100 sentimeter.
"Sudah kita kerjakan selama sepekan, target kita akhir November selesai. Kendalanya banyak utilitas disepanjang saluran itu," tandasnya.