You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Lurah dan Camat Diminta Monitor Kinerja Petugas PPSU
.
photo doc - Beritajakarta.id

Lurah dan Camat Diminta Monitor Kinerja Petugas PPSU

Wali Kota Jakarta Utara, Syamsudin Lologau, meminta jajaran lurah di wilayah Kecamatan Kelapa Gading agar rutin memonitor kinerja petugas PPSU dalam menghadapi musim penghujan.

Lurah dan camat harus selalu memonitor pengerjaan PPSU di lapangan agar mereka bekerja sesuai bidang yang ditugaskan,

Dikatakan Syamsuddin, seluruh petugas PPSU harus memprioritaskan pembersihan saluran agar tidak tersumbat dan berfungsi maksimal.

"Jelang pergantian ke musim hujan supaya saluran, kali, waduk dibersihkan dari sampah. Lurah dan camat harus selalu memonitor pengerjaan PPSU di lapangan agar mereka bekerja sesuai bidang yang ditugaskan," ujar Syamsudin, Jumat (31/8).

Petugas Gabungan Bersihkan Kawasan Kali Besar

Terkait hal ini, Camat Kelapa Gading, Manson Sinaga menjelaskan, pihaknya akan mengarahkan agar lurah melakukan pembagian wilayah tugas petugas PPSU. Ini diperlukan agar hasil pengerjaan bisa terukur dan maksimal dampaknya.

"Dibagi yang pembersihan saluran dan kali dari sampah, pengurasan, dan perbaikan turap. Lalu lurah dan camat melakukan kerja bakti setiap minggu pagi bersama pengurus RT/RW dan masyarakat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13885 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Atasi Banjir, Gubernur Pramono Instruksikan Pembukaan Pintu Air

    access_time04-03-2025 remove_red_eye998 personDessy Suciati
  3. Curah Hujan Ekstrem di Hulu Sebabkan Sungai Ciliwung Meluap

    access_time04-03-2025 remove_red_eye783 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Halte Petukangan Berganti Nama Menjadi Halte Petukangan D’Masiv

    access_time04-03-2025 remove_red_eye755 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Rano Dukung Sekolah Adakan Study Tour ke Museum

    access_time08-03-2025 remove_red_eye684 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik