You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ancol Siapkan Dua Venue Asian Para Games 2018
.
photo doc - Beritajakarta.id

Ancol Siapkan Dua Venue Asian Para Games 2018

PT Pembangunan Jaya Ancol siapkan dua venue pertandingan Asian Para Games, yaitu untuk cabang olahraga tenis meja dan bowling. Asian Para Games III akan digelar pada 6-13 Oktober 2018.

Penyiapan kedua venue tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan kami dalam pelaksanaan Asian Para Games 2018

Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol, C. Paul Tehusijarana mengatakan, venue pertandingan tenis meja berada di Econvention. Sedangkan venue pertandingan bowling berada di Ancol Bowling Center.

Jakarta Siap Sukseskan Asian Para Games III

"Penyiapan kedua venue tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan kami dalam pelaksanaan Asian Para Games 2018," tuturnya, Jumat (7/9).

Dijelaskan Paul, Asian Para Games 2018 akan melombakan 18 cabang olahraga dan akan digelar di 19 venue di Jakarta. Dari 18 cabang olahraga tersebut cabang olahraga atletik menjadi yang terfavorit karena memiliki jumlah atlet dan negara peserta paling banyak yakni 714 atlet dari 39 negara. 

Cabang olahraga favorit lainnya di Asian Para Games adalah renang dan tenis meja. Renang akan diikuti 275 atlet dari 26 negara sementara tenis meja diikuti 253 atlet dari 25 negara.

"Untuk itu, kami terus mempersiapkan venue tenis meja dan bowling agar kesuksesan menjadi tuan rumah bisa berulang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9061 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2768 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1727 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1543 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1404 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik