You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Diskominfotik DKI Gelar Pelatihan Pengelola Akun Medsos di Jaktim
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Diskominfotik Gelar Pelatihan Pengelola Akun Medsos di Pemkot Jaktim

Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominfotik) DKI Jakarta, menggelar pelatihan pengembangan kapasitas pengelola akun media sosial, untuk aparatur sipil negara (ASN), di kantor wali kota Jakarta Timur, Kamis (20/9).

Medsos ini bisa menjadi alat untuk menyampaikan sesuatu yang positif kepada masyarakat

Sekretaris Kota Jakarta Pusat, Usmayadi yang membuka acara tersebut mengatakan, kegiatan pelatihan seperti ini sangat positif bagi para ASN. Karena di era globalisasi ini, mereka sudah harus paham dampak positif dan negatifnya. Medsos dapat menjadi sarana bagi SKPD/UKPD dalam menyampaikan informasi soal kegiatan pada masyarakat secara luas.

"Medsos ini bisa menjadi alat untuk menyampaikan sesuatu yang positif kepada masyarakat,” kata Usmayadi.

Diskominfotik Bakal Sebar 5.450 Poster dan Leaflet Asian Para Games 2018

Menurutnya, dengan banyak informasi yang disampaikan melalui medsos maka masyarakat bisa melihat bahwa di UKPD/SKPD itu banyak kegiatan bagi masyarakat.

Kepala Bidang Komunikasi Publik Diskominfotik DKI, Nurjanah menambahkan, kegiatan pelatihan dilakukan serempak di lima wilayah kota dan satu kabupaten. Peserta pelatihan adalah perwakilan dari Sudin, kantor, bagian dan kecamatan.

"Kegiatan ini digelar agar semua UKPD di wilayah paham tentang medsos. Karena saat ini era digital dimana semua informasi disampaikan melalui medsos. Medsos juga bisa jadi alat untuk klarifikasi atau meluruskan informasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1124 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1110 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1057 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye996 personAldi Geri Lumban Tobing