You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
50 Warga Cilangkap Ikuti Pelatihan Penanggulangan Kebakaran
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Warga Cilangkap Ikuti Pelatihan Penanggulangan Kebakaran

Sebanyak 50 warga RW 02 Kelurahan Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur mengikuti pelatihan penanggulangan kebakaran. para peserta diedukasi dengan teori dan praktik langsung pemadaman api pada kompor gas.

Pelatihan ini rutin kami lakukan dengan cara bertahap dan secara berpindah-pindah tempat

Kasi Pencegahan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Edi Parwoko mengatakan, pelatihan diberikan untuk mengedukasi warga soal pentingnya menjaga lingkungan dari kasus kebakaran.

"Pelatihan ini rutin kami lakukan dengan cara bertahap dan secara berpindah-pindah tempat. Sehingga diharapkan ada pemerataan dan jumlah warga yang dllatih semakin banyak," ujar Edi Parwoko, Jumat (21/9).

Sosialisasi Penanganan Kebakaran Digelar di MIN 2 Johar Baru

Pelatihan ini diikuti oleh para kader juru pemantau jentik (Jumantik), pengurus RT/RW, LMK, FKDM dan warga masyarakat lainnya.

"Jika butuh pertolongan maka sebaiknya jangan teriak "kebakaran" karena orang pasti akan ikut lari. Namun harus teriak "tolong" agar orang berdatangan dan melakukan pemadaman api bersama-sama," kata Edi.

Siti (35), salah seorang peserta mengaku senang adanya pelatihan seperti ini. Sebab ia bersama kader Jumantik lainnya jadi mendapatkan pengetahuan tentang pencegahan dan penanggulangan kebakaran.

"Pelatihan seperti ini sangat bagus buat kita  yang setiap harinya berurusan dengan kompor di dapur. Kita jadi lebih hati-hati dalam menggunakan kompor gas karena lengah sedikit bisa fatal akibatnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1634 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik