Sudin Dukcapil Jakbar Terbitkan 1.241 SKDS
Sebanyak 1.241 Surat Keterangan Domisili Sementara (SKDS) telah diterbitkan Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Barat, selama 12 kali operasi bina kependudukan seusai Idul Fitri.
Pendatang yang terjaring operasi binduk dibuatkan SKDS. Paling banyak berada di Cengkareng Barat sebanyak 159 orang.
Kepala seksi Data Informasi dan Pengawasan Sudin Dukcapil Jakarta Barat, Budiarti mengatakan, SKDS tersebut mayortitas diberikan kepada warga pendatang yang tinggal di rumah kos maupun apartemen.
"Pendatang yang terjaring operasi binduk dibuatkan SKDS. Paling banyak berada di Cengkareng Barat sebanyak 159 orang," ujarnya, Jumat (21/9).
Sudin Dukcapil Jaksel Terbitkan 281 SKDSDari 12 kali operasi binduk yang digelar, lanjut Budiarti, pihaknya berhasil menjaring 1.241 warga pendatang dan 40 warga asing
."Untuk penanganan warga negara asing kami bekerja sama dengan Imigrasi Jakarta Barat," tandasnya.