Perbaikan Turap Saluran PHB Alu Alu Masuk Tahap Finishing
Perbaikan turap Saluran PHB Alu Alu sepanjang 157 meter di Pulogadung, Jakarta Timur kini memasuki tahap finishing atau penyelesaian akhir. Perbaikan turap itu sendiri memakan waktu sekitar tiga bulan dengan anggaran swakelola sekitar Rp 455 juta.
Perbaikan turap Saluran PHB Alu Alu sudah masuki tahap finishing dan pekan ini bisa rampung 100 persen
Kepala Sudin Sumber Daya Air Jakarta Timur, Mustajab mengatakan, pengerjaan dimulai sejak Juli lalu. Perbaikan turap menggunakan batu kali dan bagian dasar, tengah serta atasnya dipasangi sloop beton agar kuat.
"Perbaikan turap Saluran PHB Alu Alu sudah masuki tahap finishing dan pekan ini bisa rampung 100 persen. Material turap menggunakan batu kali namun kita ikat dengam sloop beton agar tak mudah rusak," ujar Mustajab, Selasa (25/9).
Turap Waduk Halim Perdanakusuma DiperbaikiMenurut Mustajab, turap tersebut kondisi sebelumnya rusak karena termakan usia. Rata-rata turap di saluran tersebut usianya lebih dari 20 tahun belum pernah dilakukan revitalisasi.