You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
72 Personel Tim Tanggap Ibukota Tiba di Palu
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

72 Personel Tim Tanggap Ibukota Tiba di Palu

Sebanyak 72 dari 83 personel Tim Tanggap Ibukota yang akan membantu korban gempa dan tsunami telah tiba di Bandara Mutiara Sis Al Jufrie, Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), sekitar pukul 11.30 WITA.

Kami perlu segera melaporkan kedatangan personel

Komandan Tim Tanggap Ibukota, Salman Ansori mengatakan, sebelumnya tim transit terlebih dahulu di Makassar untuk kemudian melanjutkan perjalanan menuju Palu menggunakan pesawat Hercules A-1316.

"Alhamdulillah, Tim Tanggap Ibukota mendapat dukungan penuh dari Wing II Pasukan Khas (Paskhas) TNI Angkatan Udara Makassar untuk menuju ke Palu," ujarnya, Rabu (3/10).  

Pemprov DKI Buka Posko Bantuan Korban Gempa dan Tsunami

Salman menjelaskan, setibanya di Palu, Tim Tanggap Ibukota segera melakukan koordinasi dengan otoritas terkait untuk membantu korban bencana alam gempa dan tsunami.

"Kami perlu segera melaporkan kedatangan personel Tim Tanggap Ibukota untuk bisa diterima di Posko Utama agar bisa segera bekerja memberikan bantuan," terangnya.

Untuk diketahui, Tim Tanggap Ibukota membawa logistik bantuan seberat 4,6 ton mulai dari makanan, pakaian, tenda, terpal, sarung, dan selimut.

Personel Tim Tanggap Ibukota, berasal dari lintas Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan beragam keahlian seperti dari Dinas Kesehatan, Dinas Kehutanan, Dinas Sosial, Satpol PP, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), serta Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Minta Lurah Malaka Sari Dibebastugaskan

    access_time30-06-2025 remove_red_eye10292 personDessy Suciati
  2. Layanan Jemput Bola Adminduk di RW 11 Cipinang Besar Utara Diminati Warga

    access_time05-07-2025 remove_red_eye1737 personAnita Karyati
  3. Tes Lapangan Calon PPSU Kelurahan Cikoko Dibagi Tiga Gelombang

    access_time02-07-2025 remove_red_eye1553 personTiyo Surya Sakti
  4. Pramono Lantik 100 Pejabat Fungsional

    access_time30-06-2025 remove_red_eye1493 personDessy Suciati
  5. Rano Sebut BTN JAKIM 2025 Dorong Promosi dan Perekonomian Jakarta

    access_time29-06-2025 remove_red_eye1030 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik