You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Progress Pembangunan JPM Tanah Abang 78 Persen
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

Progres Pembangunan JPM Tanah Abang Capai 78 Persen

Progres pembangunan Skybridge Tanah Abang atau JPM yang mencapai 78 persen

Direktur Utama PD Pembangunan Sarana Jaya, Yoory C. Pinontoan mengatakan, saat ini progres pembangunan Skybridge Tanah Abang atau Jembatan Penyeberangan Multiguna (JPM) mencapai 78 persen.

113 Pedagang Cideng Ikut Undian Kios Skybridge

"Progres pembangunan Skybridge Tanah Abang atau JPM yang mencapai 78 persen," tuturnya saat acara soft launching penempatan pedagang dan pemanfaatan Skybridge Tanah Abang, di Jalan Jatibaru Raya, Jakarta Pusat,, Senin (15/10).

Dijelaskan Yoory, untuk pembangunan Skybridge Tanah Abang itu ditargetkan rampung pada Oktober tahun ini. Dalam acara soft launching dihadiri Pemkot Administrasi Jakarta Pusat, Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUMKMP) DKI, dan Perumda Pasar Jaya tersebut bertujuan untuk sosialisasi kepada para pedagang yang akan berjualan di atas JPM. 

Selain itu, dalam kesempatan ini pihaknya juga melakukan penempatan terhadap 100 pedagang pertama dari total 446 pedagang. 

"Soft launching hari ini hanya untuk sosialisasi kepada para pedagang yang akan berjualan di atas JPM," jelasnya.

Ia menambahkan, saat ini akses masuk JPM belum dibuka secara keseluruhan karena sebagian masih dalam proses penyelesaian. 

"Intinya, soft launching ini untuk meyakinkan para pedagang tentang tempat untuk berjualan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4109 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2797 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1785 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1580 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1445 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik