You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Digelar di Tanjung Priok
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba Digelar di Tanjung Priok

Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) dan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara, Jumat (26/10), menggelar sosialisasi pencegahan penyalahgunaan narkoba di Posko Pencegahan Dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) Jl. Samudera Raya RW 13, Kelurahan Tanjung Priok, Kecamatan Tanjung Priok.

Kita semua ingin Kampung Muara Bahari ini tertib. Jangan ada lagi image kampung narkoba yang tidak baik

Kepala BNN Kota Jakarta Utara, Yuanita Amelia Sari mengatakan, penyelenggaran kegiatan dalam rangka menyambut hari Sumpah Pemuda 28 Oktober mendatang. Selain sosialisasi pihaknya juga meluncurkan website sistem aplikasi pasca rehabilitasi dan informasi di Kampung Muara Bahari, www.sicare.info.

"Peluncuran sicare dan Sumpah Pemuda menjadi semangat bagi masyarakat Kampung Muara Bahari untuk melindungi generasi penerus bangsa dari peredaran gelap narkoba," ujarnya, Jumat (26/10).

75 Pelajar SMP di Jaktim Ikuti Sosialisasi Pencegahan Kekerasan Anak

Menurut Yuanita, keberadaan aplikasi akan mempermudah kegiatan rehabilitasi dan informasi peredaran. Dipastikannya kerahasiaan identitas pelapor terjamin.

Camat Tanjung Priok, Syamsul Huda mengatakan, kegiatan ini rutin digelar warga Kampung Bahari untuk membentengi generasi muda dari bahaya penyalahgunaan narkoba.

"Kita semua ingin Kampung Muara Bahari ini tertib. Jangan ada lagi image yang tidak baik," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1255 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1235 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1182 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1067 personNurito
  5. Heru Harap Transportasi Publik Jakarta Terintegrasi Menyeluruh

    access_time17-09-2024 remove_red_eye800 personBudhi Firmansyah Surapati