You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Per 31 Oktober 2018, Transjakarta Buka Tiga Rute Baru
.
photo doc - Beritajakarta.id

Transjakarta Buka Tiga Rute Baru

Pembukaan ketiga rute baru ini untuk memudahkan masyarakat menggunakan moda transportasi yang aman, nyaman, dan terjangkau

PT Transjakarta terus meningkatkan pelayanan bagi para penggunanya. Ya, per 31 Oktober 2018, PT Transjakarta membuka tiga rute baru yakni, Blok M - Rempoa (S23), Tanah Abang - Batusari (8K) dan Terminal Senen - Bundaran Senayan (1P).

Direktur Operasional Transjakarta, Daud Joseph mengatakan, rute Blok M - Rempoa (S23) dilayani dengan lima unit bus Minitrans dan terintegrasi dengan layanan Koridor 1 (Blok M - Kota). Rute ini juga terintegrasi dengan rute Stasiun Manggarai - Blok M (6M), Ragunan - Blok M (6N), Kampung Rambutan  - Blok M (7B), Blok M - Joglo (8D), Blok M - Bintaro (8E), Blok M - Cipedak (9H), Blok M - Ciledug (13A), Blok M - Bekasi Barat (B13) dan Petukangan - Lebak Bulus (OK32).

Transjakarta Raih Penghargaan dari Inapgoc

"Ketiga rute baru ini mulai beroperasi dari pukul 05.00 hingga 22.00,” ujar Daud, Kamis (1/11).

Sementara rute Batusari - Tanah Abang juga dilayani dengan bus Minitrans. Layanan ini terintegrasi dengan rute Kalideres - Pasar Baru (koridor 3), Lebak Bulus - Harmoni (koridor 8), Pinang Ranti - Pluit (koridor 9), Pasar Minggu - Tanah Abang (9D), Serpong - Grogol (S11), Tanah Abang Explorer (GR2) dan Citraland - Meruya (OK30).

Sedangkan rute Terminal Senen - Bundaran Senayan dilayani lima unit bus Metrotrans yang terhubung dengan rute Blok M - Kota (koridor 1), Pasar Minggu - Tanah Abang (9D), dan Kampung Melayu - Grogol (5A).

"Pembukaan ketiga rute baru ini untuk memudahkan masyarakat menggunakan moda transportasi yang aman, nyaman, dan terjangkau," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1713 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik