You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin SDA Jaksel Kuras Saluran di Depan Pasar Cipulir
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Sudin SDA Jaksel Bersihkan Saluran Air di Jl Ciledug Raya

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan membersihkan saluran air di Jl Ciledug Raya, Kecamatan Kebayoran Lama, Selasa (6/11). Saluran air yang dibersihkan tersebut tepatnya berada di depan Pasar Cipulir.

Pembersihan saluran sepanjang  500 meter dan lebar 1-1,5 meter ini merupakan salah satu bentuk tindaklanjut dari laporan warga

"Pembersihan saluran sepanjang  500 meter dan lebar 1-1,5 meter ini merupakan salah satu bentuk tindaklanjut dari laporan warga," ujar Firmansyah, Kasie Pemeliharaan Sudin SDA Jakarta Selatan, Selasa (6/11).

Dijelaskan Firmansyah, untuk membersihkan saluran itu pihaknya mengerahkan sebanyak 20 personel SDA dan satu unit dump truck. Dalam proses pembersihan saluran, para petugas mengangkut endapan lumpur dan sampah dari hulu (Pasar Cipulir) hingga ke hilir (Kali Pesanggrahan). Proses pembersihan saluran tersebut telah dilakukan sejak sebulan yang lalu dan ditargetkan akan rampung pada minggu depan.

Sudin SDA Jaksel Bangun Crossing Saluran di Jl Kahfi II

"Harapannya, pada musim hujan saluran ini dapat berfungsi dengan baik sehingga dapat mengurangi genangan dan banjir di wilayah itu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4314 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1852 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1794 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1662 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1629 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik