You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satpol PP Bakal Rekrut 787 PJLP
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Satpol PP Bakal Rekrut 787 PJLP

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta bakal merekrut 787 Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP). Perekrutan yang akan dimulai, Senin (12/11) pekan depan, untuk memenuhi jumlah petugas saat ini.

Jumlah 4.713 personil itu belum cukup untuk tugas penegakan perda dan membantu menjaga ketertiban masyarakat.

Sekretaris Satpol PP DKI Jakarta, Kusmanto mengatakan, saat ini total jumlah anggota Satpol PP DKI Jakarta sebanyak 4.713 personel. Rinciannya, tenaga PTT sebanyak 1.641 dan PNS 3.072 personel.

"Jumlah 4.713 personel itu belum cukup untuk tugas penegakan perda dan membantu menjaga ketertiban masyarakat," ujar Kusmanto, usai rapat dengan Komisi A DPRD DKI Jakarta, Selasa (6/11).

Satpol PP Jakbar Gelar Penertiban di Kolong Flyover Slipi

Dengan penambahan 787 PJLP, lanjut Kusmanto, maka nantinya akan ada 5.500 personel Satpol PP yang akan disebar ke wilayah kelurahan, kecamatan dan kantor wali kota.

"Syarat utama untuk PJLP minimal lulusan SMA, sehat jasmani dan rohani, bebas narkoba serta berkelakuan baik. Nanti mereka yang diterima, akan teken kontrak untuk mulai kerja Januari 2019," tandas Kusmanto.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4296 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1841 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1729 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1618 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik