You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Antisipasi Banjir, Kecamatan Tanjung Priok Siagakan 1.300 Petugas
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Antisipasi Banjir, Kecamatan Tanjung Priok Siagakan 1.300 Petugas

Untuk mengantisipasi banjir saat musim penghujan, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, menyiagakan 1.300 personel gabungan dari Suku Dinas Sosial, Sumber Daya Air, Gulkarmat, Lingkungan Hidup, Satpol PP, Kepolisian, TNI, serta petugas PPSU.

Petugas yang hadir dalam apel ini punya tanggung jawab sesuai tupoksi masing-masing. Peralatan juga kita sudah persiapkan

Wali Kota Jakarta Utara, Syamsudin Lologau, mengecek langsung kesiapan petugas gabungan ini saat apel di kawasan Danau Sunter, Kelurahan Sunter Agung, Selasa (13/11).

"Petugas yang hadir dalam apel ini punya tanggung jawab sesuai tupoksi masing-masing. Peralatan juga kita sudah persiapkan," ujarnya.

Kelurahan Tanjung Priok Matangkan Pembentukan Kampung Siaga Bencana

Syamsudin juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut andil dalam antisipasi banjir dengan membersihkan saluran air di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

"Bila seluruh persiapan sudah dilaksanakan dengan baik dan peran serta masyarakat tinggi, saya yakin banjir di wilayah Kecamatan Tanjung Priok bisa teratasi. Bila terjadi genangan, durasinya juga tidak akan lama," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati