You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakarta-Berlin Perkuat Kerja Sama di Bidang Olahraga
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Jakarta-Berlin Perkuat Kerja Sama di Bidang Olahraga

Sebagai mitra Sister City, Jakarta dan Berlin terus memperkuat kerja sama, termasuk di bidang olahraga, khususnya sepak bola. Mulai 21 November mendatang, sebanyak 100 pelatih sepak bola dari Jakarta akan diberikan bimbingan oleh instruktur dari Berlin Football Association.

Pelatihan berlangsung selama 10 hari

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta, Ratiyono mengatakan, ketiga orang instruktur tersebut telah bersertifikat FIFA dan akan berbagi pengalaman serta pengetahuan kepada pelatih sepak bola DKI Jakarta.

"Pelatihan berlangsung selama 10 hari. Targetnya, kita ingin kemampuan pelatih sepak bola di DKI semakin meningkat," ujarnya, Senin (19/11).

Tim Futsal Jakarta Barat Dapat Coaching Clinic

Ratiyono menjelaskan, dari ketiga orang instruktur tersebut satu di antaranya adalah perempuan. Untuk itu, pelatih-pelatih sepak bola perempuan di Jakarta juga akan didorong untuk mengikuti pelatihan itu.

"Kita ingin, sepak bola perempuan di Jakarta juga bisa semakin maju dengan adanya pelatih yang mumpuni," ujarnya.

Ratiyono menambahkan, selain pelatihan tersebut, kerja sama di bidang olahraga sepak bola akan diwujudkan dengan keikutsertaan tim U-16 dari Jakarta untuk mengikuti kompetisi di Berlin, Jerman, pada tahun depan.

"Kompetisi itu akan menjadi kesempatan bagi anak-anak kita untuk semakin mengembangkan potensinya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Gelar AKMP di RW 02 Kebon Pala

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1830 personNurito
  2. Gerimis Basahi Sebagian Jakarta Siang Ini

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1829 personAnita Karyati
  3. 1.461 Penumpang Tiba di Terminal Terpadu Pulogebang

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1825 personNurito
  4. 42.878 Wisatawan Kunjungi Kawasan Monas

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1793 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Libur Panjang, Ancol Disambangi 130.000 Wisatawan

    access_time12-05-2024 remove_red_eye1740 personAnita Karyati