You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat Bentuk SKKL di RW 04 Senen
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

40 Warga di Senen Dilatih Penanggulangan Kebakaran

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Pusat membentuk Sistem Ketahanan Kebakaran Lingkungan (SKKL) di RW 04, Kelurahan Senen, Senen, Rabu (21/11).

Tujuan kegiatan ini agar masyarakat dapat mencegah dan menanggulangi bahaya kebakaran di lingkungannya

Kepala Sektor VII Kecamatan Senen Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Achmad Syaiful Kahfi mengatakan, kegiatan ini diikuti 40 orang dan didominasi ibu rumah tangga.

"Ini sudah kedua kalinya kegiatan pembentukan SKKL diadakan di RW 04. Untuk kegiatan hari ini hampir 80 persen pesertanya adalah ibu rumah tangga," ujar Syaiful, Rabu (21/11).

Sudin Gulkarmat Jakpus Bentuk SKKL di Galur

Syaiful menambahkan, para pengajar merupakan petugas Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat Sektor VII Kecamatan Senen. Para petugas mengajarkan tentang teori dasar api, cara menanggani kebocoran gas dan praktik menggunakan karung basah dan alat pemadam api ringan (APAR).

"Tujuan kegiatan ini agar masyarakat dapat mencegah dan menanggulangi bahaya kebakaran di lingkungannya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4301 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1843 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1741 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1646 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1621 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik