DPRD Kota Bukittinggi Kunker ke DPRD DKI
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bukittinggi, Sumatera Barat melakukan kunjungan kerja (kunker) ke DPRD DKI Jakarta. Kunker tersebut dilakukan untuk mematangkan pembinaan Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM).
Harapannya, melalui kunker ini kita dapat memberdayakan dan meningkatkan potensi usaha warga melalui program UMKM
Ketua DPRD Kota Bukittinggi, Beny Yusrial mengatakan, wilayahnya memiliki banyak potensi untuk memajukan UMKM khususnya perdagangan. Terlebih, mayoritas warga Bukttinggi bekerja sebagai pedagang.
"Harapannya, melalui kunker ini kita dapat memberdayakan dan meningkatkan potensi usaha warga melalui program UMKM," ujar Beny, Rabu (12/12).
DPRD Kota Bandung Studi Komparasi ke DPRD DKIIa menambahkan, pemilihan DKI Jakarta sebagai kota tujuan studi komperasi karena Jakarta menjadi salah satu inspirasi untuk membuat Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) inisiatif DPRD Kota Bukittinggi tentang Pemberdayaan dan Pengembangan Usaha Mikro.
Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Syarifuddin menjelaskan, salah satu potensi UMKM di Jakarta yaitu karena memiliki lokasi binaan (Lokbin) di masing-masing wilayah untuk dijadikan tempat khusus pembinaan UMKM.
“Untuk mengembangkan UMKM ini kami selalu bekerja sama dengan berbagai pihak
," tandasnya.